inibaru indonesia logo
Beranda
Kulinary
Tanpa Gajih, Kesegaran Luar Biasa di Setiap Suapan Sop Sapi Bu Murah Kudus Hanya Rp10 Ribu!
Jumat, 8 Nov 2024 17:00
Penulis:
Arie Widodo
Arie Widodo
Bagikan:
Sop Sapi Bu Murah Kudus. (Murianews/Vega Ma'arajil Ula)

Sop Sapi Bu Murah Kudus. (Murianews/Vega Ma'arajil Ula)

Harga per porsi Sop Sapi Bu Murah Kudus hanya Rp10 ribu. Di setiap porsinya, kamu nggak akan menemukan gajih alias full daging!

Inibaru.id – Warga Kudus dikenal lebih memilih untuk mengolah daging kerbau dibandingkan daging sapi karena alasan tradisi. Tapi, bukan berarti kamu nggak bisa menemukan kuliner daging sapi yang lezat di sana. Sebagai contoh, kamu bisa lo wisata kuliner di Sop Sapi Bu Murah yang melegenda sejak 1998 lalu.

Lokasi Sop Sapi Bu Murah ada di Desa Bae, Kecamatan Bae, tepatnya di Jalan Kauman Nomor 04/01. Di sana, kamu bisa mencicipi sup sapi kuah bening yang cocok banget disantap dengan nasi hangat dan lauk lezat yang melimpah.

Jika di tempat lain sup sapi disajikan dengan gajih, di sini, di setiap sup sapi yang disajikan nggak akan ditemukan gajih. Jadi, yang kamu nikmati murni potongan daging sapi yang empuk dan mantap!

“Setiap buka warung ini sejak 1998 lalu. Saya memang sengaja menjual sup sapi dengan ciri khas daging yang empuk dan kuah yang gurih. Makanya, semakin hari semakin ramai. Kini saya bahkan sampai dibantu empat pegawai,” cerita Bu Murah menjelaskan tentang sejarah tempat makannya sebagaimana dinukil dari Murianews, Minggu (29/9/2024).

Selain rasa sup sapi yang mantap, hal lain yang bikin warung ini selalu dibanjiri pelanggan adalah harga per porsinya yang murah meriah. Maklum, kamu hanya perlu merogoh Rp10 ribu untuk seporsi sup sapi. Itu pun sudah bonus nasi. Kalau soal lauk pauk, tentu harus bayar lagi. Tapi, harganya juga ramah di kantong kok.

Lokasi Sop Sapi Bu Murah Kudus yang ada di tengah perkampungan. (Google Street View)
Lokasi Sop Sapi Bu Murah Kudus yang ada di tengah perkampungan. (Google Street View)

“Dalam sehari kami bisa menjual 100 porsi sup sapi. Banyak pelanggan suka menambahkan tempe goreng kriuk, tahu isi, bakwan, perkedel, satai telur puyuh, atau aneka keripik dan kerupuk saat makan,” lanjut Bu Murah.

Salah seorang pengunjung di warung tersebut, Fardatun Ni’mah, sampai memberikan ulasan positif di Google usai mengunjunginya pada awal 2024 ini. Menurutnya, rasa sup sapi di sini memang istimewa.

“Supnya juara asli. Bening, gurih, tanpa rasa lemak melekat. Lodehnya juga enak nggak manis seperti lodeh di Kudus lainnya. Gorengannya lengkap,” tulis Fardatun.

Dia juga menyoroti lokasi Warung Sop Sapi Bu Murah yang ada di tengah perkampungan. Kalau kamu membawa sepeda motor, mungkin nggak akan masalah mencari tempat parkir. Tapi, kalau kamu membawa mobil, mungkin bakal sulit karena tempat parkirnya hanya muat 1-2 mobil.

Apapun itu, nggak ada salahnya ya jika kita sesekali wisata kuliner di Sop Sapi Bu Murah jika sedang ke Kudus dan merasakan sendiri kelezatannya yang melegenda. Setuju, Millens? (Arie Widodo/E05)

Komentar

inibaru indonesia logo

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

Social Media

A Group Partner of:

medcom.idmetrotvnews.commediaindonesia.comlampost.co
Copyright © 2024 Inibaru Media - Media Group. All Right Reserved